portofolio souvenir acara kantor IFG bernuansa merah dan dilengkapi gift box

6 Souvenir Acara Kantor yang Berkesan

Posted on

Apakah Anda sedang mencari souvenir acara kantor ketika membaca artikel ini? Kalau iya, selamat Anda berada di tempat yang tepat. 

Mencari ide souvenir kantor memang tidak ada habisnya. Oleh karena itu, SOUVIA akan membantu Anda merekomendasikan dan beragam pilihan produk yang tentunya fungsional. 

Pastinya dengan kualitas yang tidak diragukan lagi untuk menarik hati para penerimanya. Apa saja?

Baca juga: 8 Inspirasi Souvenir Promosi Kantor Menurut Peruntukan

Souvenir Acara Kantor untuk Diberikan

Acara – acara seperti meeting, workshop, seminar, gathering, perayaan ulang tahun atau anniversary perusahaan, sampai acara penghargaan mulai memenuhi kembali agenda karyawan. 

Kegiatan tersebut tentu perlu dilengkapi oleh souvenir agar lebih berkesan dan profesional. Berikut beberapa ide souvenir acara kantor SOUVIA yang bisa jadi rekomendasi:

1. Office Kit

Perlengkapan kantor yang dibutuhkan sehari-hari

Ada banyak sekali peralatan kantor yang bisa jadi souvenir bersama dengan menyematkan logo atau slogan perusahaan. Office kit custom sangat umum diberikan sebagai souvenir acara kantor. 

Keuntungan memberikan peralatan kantor salah satunya sudah pasti akan dipakai dalam kegiatan sehari – hari. Memberikan produk yang bagus selain membantu produktivitas juga memunculkan rasa bangga dalam memakainya.

Barangnya bisa berupa tumbler, notebook agenda, pulpen, mug, uang elektronik dan masih banyak lagi. Terlebih menuju penghujung tahun 2023, acara kantor akan banyak diselenggarakan. Tambahkan pula kalender 2024 dalam office kit sebagai pelengkap.

2. Souvenir Perusahaan Eksklusif

Kedua, memberikan souvenir perusahaan eksklusif seperti paket luxury adalah pilihan premium untuk acara kantor formal yang melibatkan banyak klien perusahaan. 

Souvenir acara kantor yang mewah juga dapat diberikan sebagai bentuk apresiasi pada karyawan teladan. Dijamin, semangatnya akan berkali-kali lipat.

Anda dapat mengkombinasikan produk berbahan kulit dengan aneka elektronik dalam satu paket untuk meninggalkan kesan terbaik.

3. Aneka Elektronik

souvenir kantor yang dipesan crane
Portofolio souvenir acara kantor yang dipesan Crane berisi mouse pad sebagai salah satu aksesoris elektronik

Tidak dapat dipungkiri saat ini teknologi sudah sangat familiar untuk digunakan. Tidak hanya mempermudah pekerjaan tetapi juga untuk menunjang gaya hidup.

Souvenir acara kantor berupa gawai elektronik akan sangat bermanfaat di keseharian. Seperti memberikan JBL wireless headphone yang akan menemani penerima dalam bekerja maupun saat melakukan aktivitas lain. 

Selain headphone, laser pointer bisa menjadi pilihan. Apa lagi di perusahaan yang sangat aktif mengembangkan skill karyawannya untuk terus menemukan inovasi. 

Laser pointer akan sangat berguna ketika meeting untuk menyampaikan presentasi dari mereka sehingga sering dijadikan souvenir seminar. Perusahaan yang baik adalah perusahaan yang memberikan ruang seluas-luasnya bagi karyawan untuk menyampaikan ide mereka.

4. Tas dengan Sentuhan Lokal

Motif khas lokal seperti batik selalu memberi kesan yang berbeda sehingga menjadikannya souvenir unik. Apalagi jika memiliki kualitas premium sehingga bisa awet dan mendukung segala aktivitas kerja. 

Souvenir acara kantor memang seharusnya bisa dimanfaatkan secara optimal oleh karyawan. Jika event kantor yang diadakan bertemakan kebudayaan atau bahkan kantor Anda mengedepankan produk asli Indonesia, souvenir bernuansa lokal cocok dipilih.

Selain memupuk rasa cinta Indonesia, Anda juga mendukung UMKM lokal untuk terus berdaya.

5. Jaket Premium

Jaket perusahaan mungkin sudah biasa diberikan pada karyawan sebagai souvenir acara kantor. Jadi, agar lebih berkesan, gunakan bahan atau model yang unik berbeda dari biasanya. 

Jaket bahan suede yang dipakai model bisa jadi pilihan sehingga lebih eksklusif. Jaket yang bagus akan meningkatkan rasa percaya diri dan sense of belonging, bukan?

6. Voucher jasa / diskon

Ingin memberikan sesuatu yang tidak akan ditolak? Voucher jasa atau diskon jawabannya. 

Voucher diskon belanja, salon dan spa, atau diskon membership olahraga seperti gym, yoga, pilates, dan sejenisnya sangat bisa diberikan sebagai hadiah acara kantor. 

Dengan begitu, tentu akan membawa kesan bahwa perusahaan ingin selalu membuat karyawannya bahagia, merasa nyaman, dan sehat dengan memperhatikan kesejahteraan karyawan.

Pesan Souvenir Acara Kantor Mudah di SOUVIA

paket basic 23-5 souvenir kantor SOUVIA
Paket souvenir kantor yang dapat dipesan secara online di SOUVIA

Memesan keperluan barang promosi perusahaan kini semakin mudah karena semua dapat dilakukan serba online

Jika saat ini Anda sedang membutuhkan souvenir kantor, SOUVIA bisa membantu memenuhi kebutuhan perusahaan Anda. Bagaimana langkahnya?

Berikut langkah – langkah yang dapat Anda tempuh untuk memesan souvenir kantor di SOUVIA:

1. Hubungi sales eksekutif SOUVIA

Diskusikan terlebih dahulu keperluan souvenir promosi yang Anda inginkan. Mulai dari tema acara, audiens, anggaran, serta pilihan produk.

Tahap ini diperlukan agar nantinya souvenir yang diterima sesuai dengan harapan. Selama berdiskusi ada beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan jika ingin memesan di SOUVIA, antara lain:

a. Berapa minimal order souvenir kantor?

Minimal order di SOUVIA adalah Rp2.000.000

b. Pengiriman bisa ke daerah mana saja?

Daerah pengiriman adalah seluruh Indonesia

c. Apakah bisa gratis ongkir?

Gratis ongkir khusus untuk pembelian minimal Rp20.000.000 dengan syarat dan ketentuan berlaku

d. Apakah bisa request paket souvenir kustomisasi selain dari paket yang sudah dirancang di katalog?

Bisa, selama produk yang dipilih ada di dalam katalog. Anda bisa memadupadankan isi paket sesuai kebutuhan. Di luar produk katalog, diskusi dengan sales SOUVIA.

2. Kirim desain dan logo perusahaan

Selanjutnya, jika sudah memilih dan menyepakati produk, Anda bisa kirimkan desain dan logo perusahaan untuk selanjutnya divisualisasi sebagai mock-up produk. 

Jika mock-up yang sudah di setting dengan branding logo atau desain Anda sudah selesai dan disetujui, setelahnya adalah masuk ke proses produksi. Pada tahap ini ada beberapa hal yang ditanyakan:

a. Jika tidak memiliki desain sendiri bagaimana?

Apabila Anda tidak punya desain sendiri, tim SOUVIA akan membantu Anda membuatkan desain yang sesuai dengan tema acara.

Jasa desain di SOUVIA sudah termasuk dalam harga produk sehingga tidak perlu lagi membayar untuk jasa desain.

b. Berapa kali maksimal revisi?

Maksimal revisi desain 3 kali

3. Ikuti alur pembayaran dan tunggu barang sampai 

Setelah mengirim dan menyetujui desain, ikuti alur pembayaran dan proses produksi pun akan dimulai. Apabila sudah selesai dibuat, produk akan dikirimkan ke alamat yang sudah disetujui di awal. 

Lalu, bagaimana jika perusahaan Anda memiliki sistem pembayaran yang ‘rumit’? 

Seringkali setiap perusahaan memiliki metode pembayaran mereka masing-masing. Berikut metode pembayaran di SOUVIA yang fleksibel untuk membantu Anda.

a. Down Payment

Bayar sebagian di awal dan lunasi sebelum barang dikirim.

b. Lump Sum

Terima barang duluan, bayar belakangan. Tentunya sistem ini akan membantu Anda dalam menyiasati termin pembayaran dari kantor.

Bagaimana? Apakah sudah terinspirasi souvenir acara kantor seperti apa yang diincar? Temukan produk souvenir sesuai kebutuhan yang dapat menunjang keberlangsungan acara Anda dan nikmati layanan dari SOUVIA. 

Untuk informasi lebih lanjut, sales eksekutif SOUVIA akan selalu membantu Anda.

Baca juga inspirasi lainnya: