souvenir payung

5 Rekomendasi Souvenir Payung yang Berkualitas sebagai Media Promosi

Posted on

Dari sekian banyak jenis souvenir, souvenir payung menjadi souvenir yang diminati berbagai kalangan, karena manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari. 

Terdiri dua jenis payung, yakni payung hujan dan payung dengan UV filter. Payung dengan UV filter lebih banyak diminati, karena dapat melindungi diri dari paparan sinar UV dari matahari sekaligus hujan. 

Mengingat fungsinya yang sangat penting dalam keseharian, payung sering dijadikan sebagai souvenir perusahaan, baik untuk acara internal maupun eksternal. Selain itu, permukaannya yang luas juga membuat logo atau gambar hasil kustomisasi terpampang nyata, sehingga efektif sebagai media promosi.     

Rekomendasi Souvenir Payung 

Berikut adalah berbagai rekomendasi souvenir payung yang dipertimbangkan.  

1. Payung Bottle 

Sesuai namanya, payung ini hadir dengan wadah penyimpanan yang menyerupai botol wine, sehingga tampak seperti botol wine saat tidak dipakai. Ini membuatnya mudah dibawa bepergian.    

Wadah yang unik itu berperan untuk menadah air hujan, sehingga saat payung disimpan, air hujan tidak akan berceceran. Dengan demikian, penggunanya tidak perlu takut untuk menyimpan payung di dalam tas usai menggunakannya di tengah hujan.  

Selain itu, wadah itu juga memudahkan penggunanya untuk menemukan payung saat disimpan di dalam tas. Tak hanya itu, wadah ini juga mampu menjaga payung dari benturan dengan benda lain.  

2. Payung Lipat

Selanjutnya, ada payung klasik, yaitu payung lipat dengan dimensi 25 cm dan warna yang bisa dikustomisasi. Terbuat dari bahan nilon plastik waterproof, payung ini memiliki sifat antiair, elastis, ringan, cepat kering, dan antiangin. 

Payung ini juga dilengkapi UV filter, sehingga bisa melindungi penggunanya tidak hanya dari curah hujan, tetapi juga dari teriknya matahari.     

3. Payung Lipat Otomatis

Payung ini dilengkapi penekan otomatis. Jadi, saat hendak membuka dan menutup, Anda tidak perlu bersusah payah, melainkan hanya perlu menekannya.   

Payung ini tersedia dalam berbagai warna, yakni: hitam, navy, putih, merah, biru, dan hijau. Untuk kustomisasi logo perusahaan, tersedia branding berupa sablon.        

4. Payung Golf 

Payung berdimensi 96 cm ini dapat dikustomisasi sesuai keinginan, mulai dari warna hingga gambar yang disablon di permukaan payung. 

Didesain untuk melindungi penggunanya saat bermain golf, payung ini berbahan nilon plastik yang waterproof, dilengkapi rangka besi dan gagang plastik. Setiap pembelian payung ini sudah termasuk free branding.  

5. Payung Golf Otomatis 

Serupa dengan payung golf di atas, payung berbahan nilon ini kuat dan elastis, sehingga tidak mudah sobek. 

Perbedaannya terletak di penekan otomatisnya. Dengan penekan otomatis, pemain golf tidak perlu repot mendorong dan menarik saat hendak membuka dan menutup payung, melainkan hanya perlu menekan tombol saja.  

Aneka pilihan souvenir payung di atas dapat Anda pesan di Souvia dan kustomisasi sesuai kebutuhan. Anda bisa menambahkan logo, kata-kata inspiratif, atau ilustrasi tertentu.